TNews, PURWAKARTA – Bupati Purwakarta Saepul Bahri Binzein alias Om Zein turun langsung ke lokasi rawan longsor di sekitar Waduk Cirata! Pemerintah Daerah bergerak cepat, melakukan langkah serius demi mengamankan jalur vital dan sumber energi utama yang menghubungkan Purwakarta–Maniis.
Dalam aksi lapangannya, Om Zein memastikan mitigasi bencana dilakukan maksimal, terutama di wilayah lahan Perhutani yang bersinggungan langsung dengan proyek strategis nasional milik PLN Nusantara Power. Salah satu langkah cerdas yang disiapkan: sodetan di titik rawan longsor untuk mengalihkan aliran air dan menjaga kestabilan tanah.
Tak hanya itu, Pemkab juga menurunkan alat berat ke Sungai Cidadapan, yang jadi biang banjir di Plered dan sekitarnya. Normalisasi sungai dan peringatan keras kepada warga agar tak membuang sampah sembarangan menjadi fokus utama.
“Keselamatan warga adalah prioritas kami. Kami ingin masyarakat merasa aman, terutama saat musim hujan datang,” tegas Om Zein.
Aksi nyata ini menegaskan: Purwakarta siaga, bukan panik! Bencana bukan hanya ditangani, tapi diantisipasi—dengan strategi, kolaborasi, dan aksi nyata!*
Peliput: Euis Sugiharti